1. Tanya : Bagaimana menyimpan boneka horta sebelum di buka dan berapa lama daya tahan boneka horta dalam kemasan?
Jawab : Simpan ditempat yang kering dan sejuk, tidak panas dan tidak lembab. Boneka horta tahan hingga 3 bulan setelah diproduksi.

2. Tanya : Berapa kali boneka horta harus disiram?
Jawab : Sehari cukup sekali. Kalau boneka terlalu kering bisa 2 kali sehari.

3. Tanya : Berapa hari rumput tumbuh?
Jawab : Rata-rata rumput tumbuh setelah 1 minggu, dan kelihatan rimbun setelah 2 minggu.

4. Tanya : Apakah harus kena cahaya matahari?
Jawab : Sebelum rumput tumbuh sebaiknya jangan terkena cahaya matahari secara langsung. Setelah tumbuh baru ditempatkan ditempat yang terkena sinar matahari, minimal pagi setelah penyiraman.

5. Tanya : Mengapa boneka saya tidak tumbuh?
Jawab : Penyiraman kurang intensif. Lingkungan tempat ditumbuhkan terlalu kering atau malah terlalu lembab. sehingga mencegah pertumbuhan benih. Cahaya matahari yang masuk keruangan terlalu terang, pencegahanya ikuti langkah no. 5 dan no. 7.

6. Tanya : Mengapa rumput saya tumbuh jarang?
Jawab : Penyiraman kurang merata diseluruh bagian rumput. Misalnya menyiram hanya dari salah satu sisi saja. Bisa juga disebabkan lupa menyiram pada saat minggu pertama. Atau boneka sudah lama disimpan, usahakan menumbuhkan rumput sesegera mungkin setelah anda membeli boneka. Karena daya berkecambah benih akan turun seiring dengan lamanya waktu penyimpanan.

7. Tanya : Kenapa boneka saya berjamur dan bagaimana mencegahnya?
Jawab : Jamur disebabkan kondisi lingkungan yang lembab. Buang air sisa penyiraman, dan jangan tempatkan horta ditempat yang lembab. Jika boneka terlihat kusam segera bersihkan dengan air dan disikat menggunaan sikat gigi tanpa sabun.

8. Tanya : Apakah boneka horta perlu di pupuk?
Jawab : Boneka horta sudah mengandung pupuk, namun setelah 1 bulan rumput tumbuh, bisa dipupuk dengan pupuk daun sesuai takaran.

9. Tanya : Berapa lama rumput boneka bertahan tumbuh?
Jawab : Jika perawatanya bagus bisa bertahan 2-3 bulan, namun jika kurang perawatan rumput akan cepat mati.

10. Tanya : Apakah bisa ditempatkan diruangan ber-AC?
Bisa, hanya saja harus sering menyiram, karena diruangan ac rumput cepat kering.

11. Apakah rumputnya bisa tumbuh lagi setelah layu?
Tidak bisa, akan tetapi jika ada sebagian benih yang dorman ( istirahat) biasa nya ada beberapa yang bisa tumbuh. Namun jarang-jarang.

12. Tanya : Kalau sudah mati bonekanya diapakan? Boneka yang sudah mati masih bisa dijadikan pajangan.

1 comments:

Agus said...

13.brapa ongkos krimnya klau smpai Blikpapa???

Fan's Box

Toko Boneka Horta on Facebook

Pengunjung

Feedjit

Kontak Kami

Bicara dengan kami :


email : marketing.bonekahorta @yahoo.com
sms/WA : 082232838301
sms/WA : 082234265289

Traffic Stats

Boneka Horta Feeds